-->
    |

Kapolsek Pengkadan Hadiri Pelatihan Kader PKK Desa Sarijaya

Kapuas Hulu - Kapolsek Pengkadan Ipda Jaspian menghadiri kegiatan pelatihan kader PKK Desa Sirajaya, Kecamatan Pengkadan, Senin (5/8/2019).


Kegiatan pelatihan kader PKK yang dilaksanakan di aula Kantor Desa Sirajaya ini dihadiri oleh Camat Pengkadan Tabri, SE. Kapolsek Pengkadan Ipda Jaspian, Babinsa Pengkadan Sertu Sumadi, Kades Sirajaya Surahman Hidayat beserta staf, Kepala Puskesmas Pengkadan, Ketua BPD Desa Sirajaya dan kader PKK Desa Sirajaya.


Kapolsek Pengkadan Ipda Jaspian dalam sambutannya mengatakan bahwa pihaknya siap mendukung berbagai kegiatan yang dilaksanakan oleh pemerintahan Desa Sirajaya Kecamatan Pengkadan guna mensukseskan dan mempercepat pertumbuhan serta peningkatan kualitas kesejahteraan masyarakat di Desa Sirajaya khususnya dan  Kecamatan Pengkadan pada umumnya.


Kapolsek mengajak peserta pelatihan untuk mengikuti pelatihan dengan sungguh-sungguh, harapannya semoga nanti bisa memajukan Sumber Daya Manusia yang ada di Desa Sirajaya ini.


Kades Sirajaya Surahman Hidayat dalam sambutannya mengatakan bahwa tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan bagi seluruh kader PKK Desa Sirajaya berkaitan tugas dan fungsi masing - masing pokja tentang tata cara pengelolaan administrasi PKK yang baik dan benar.


Surahman Hidayat menambahkan, Pelatihan ini juga diikuti Ketua PKK Desa Sirajaya Ny. Ety Marlina Surahman beserta anggota.

"Diharapkan dengan pelatihan ini dapat membawa dampak positif kepada kemajuan Desa Sirajaya dibidang pemberdayaan masyarakat khususnya kelompok perempuan", ujar Surahman Hidayat.


Selanjutnya, Surahman Hidayat mengatakan bahwa anggaran yang digunakan untuk melaksanakan kegiatan pelatihan tersebut diambil dari Dana Desa tahun anggaran 2019.


Penulis : JS/Humas Polres KH
Editor.  :. Sudarmo
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini