-->
    |

Peduli Kesulitan Warga, PT.MPE Bagikan Sembako Di Wilayah Kerjanya

Rafael saat menyerahkan Bantuan Sembako di Dusun Empetai 
Sekadau,Kapuasrayatoday.com - 
Menyikapi pendemit corona virus desaese (covid-19), dan rasa kepedulian terhadap masyarakat sekitar, PT.Multi Prima Entakai (MPE GROUP) pada Senin (20/4) 2020 melaksanakan pembagian sembako untuk keluarga kurang mampu di dusun Empetai desa Merbang kecamatan Belitang Hilir.

Albertus Wawan tokoh pemuda dusun Empetai mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh PT.MPE dengan menyasar 30 kepala keluarga kurang mampu untuk dibagikan sembako ujar Wawan. Dia pun berharap semoga kegiatan seperti ini bisa berlanjut dan tidak hanya pada saat Pandemit Covid-19 sambung Wawan lagi.

Terpisah, Manager CSR PT.MPE Rafael menatakan, PT.MPE dalam segala situasi terlebih sitiasi saat ini, selalu peduli terhadap masyarakat, terkhusus masyarakat di desa desa tetangga mitra MPE. Walau tak seberapa tapi moga-moga bisa membantu dan bermanfaat kata Rafael.

Rafael menambahkan, beberapa desa yang bermitra dengan PT.MPE saat ini berkesempatan mendapatkan paket sembako.

Untuk wilayah kabupaten Sekadau ada desa Merbang, Merapi, Tanjung, Semabi, Landau Kodah Seberang Kapuas, Sei Ayak I, Gonis Tekam, Tapang Semadak, Nanga Pemubuh, Nanga Menterap, dan Sei Kunyit.

Untuk.wilayah kabupaten Sanggau ada Desa Lintang Kapuas, dan Desa Semuntai pungkas Rafael.

Penulis.   Sudarno
Editor.      Tim Redaksi
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini