|



Update Covid-19 di Melawi, Pasien Positif Sudah Tujuh Orang

Update covid-19 di Melawi. (foto: Suarakalbar.co.id)
Melawi, Kapuasrayatoday.com - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Melawi, dr Ahmad Jawahir membenarkan bahwa kasus penderita  Covid 19 dikabupaten Melawi bertambah. Jika sebelumnya hanya ada satu orang, kini menjadi Tujuh orang berdasarkan hasil swab PCR terkonfirmasi positif.

"Pada hari ini telah diumumkan secara resmi oleh Gugus Tugas percepatan penanganan Covid 19 Provinsi Kalbar, tentang adanya Enam orang warga Melawi yang hasil Swab PCR nya dinyatakan Positif," ungkap Ahmad Jawahir saat menggelar Konferensi pers, Senin (1/6/2020) sore.

Penambahan Enam orang tersebut berdomisi dari desa paal kecamatan Nanga Pinoh sebanyak dua orang dan Empat orang berdomisili desa Tembawang Panjang, Kecamatan Nanga Pinoh.

"Saat ini keenamnya dipastikan sedang menjalani karantina mandiri di domisilinya masing masing," bebernya.

Dengan semakin bertambahnya jumlah penderita terkonfirmasi positif di Kabupaten Melawi, Pihaknya meminta kepada masyarakat agar semakin meningkatkan kewaspadaan diri memasuki new normal.

Terlebih, pada kasus ini penderita ternyata merupakan Orang Tanpa Gejala (OTG).

Untuk itu pihaknya mengimbau kepada seluruh Masyarakat Melawi agar tetap mematuhi imbauan pemerintah seperti menggunakan pelindung diri, seperti masker, tutup kepala dan kacamata terutama bila bersama orang lain. Kemudian, bijak mencuci tangan menggunakan sabun terutama setelah bersentuhan dengan orang lain, bijak melakukan sosial distancing, menghindari kerumunan dan keramaian, bijak menerapkan Pola Hidup bersih dan sehat (PHBS)  serta menjaga kebersihan lingkungan.

"Saat ini kita terus melakukan upaya bersama dalam pencegahannya. Dan untuk diketahui bahaa  jumlah rapid tes yang sudah kita lakukan di melawi ada 1.612 orang dan tentu akan terus dilakukan," ungkap pria yang juga juru bicara gugus tugas percepatan penanganan Covid 19 Kabupaten Melawi ini dengan ramah.

Sumber: Suarakalbar.co.id

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini