-->
    |



Warga Mempawah Gelar Resepsi Pernikahan dengan Protokol Kesehatan

 Salah seorang undangan yang mencuci tangan sebelum masuk ke lokasi resepsi pernikahan di Mempawah sebagai bentuk kepatuhan pada protokol kesehatan. (foto: Suara Kalbar)
Kapuasrayatoday.com - Di era Adaptasi Kebiasaan Baru, masyarakat Kabupaten Mempawah sudah banyak yang menggelar resepsi pernikahan. Menariknya, setiap kegiatan resepsi, keluarga mempelai ternyata tetap patuh pada protokol kesehatan.

Boy Sandi Sniper, Praktisi Wedding Photographer, ketika dihubungi suarakalbar.co.id, membenarkan sudah cukup banyak warga Mempawah yang melaksanakan resepsi pernikahan. Namun jumlah undangan yang disebar, tak sebanyak di masa normal sebelum pandemi Covid-19.
“Ya, sudah cukup banyak (menggelar resepsi) bang. Kawan-kawan fotografer sudah agak bisa “bernafas” sekarang ini. Meski job-nya tak sebanyak ketika masa normal dulu. Tapi pelan-pelan lah,” ungkap pria yang akrab disapa Sandi ini.

Menurut Sandi, selain jumlah undangan yang tak terlalu banyak disebar, keluarga kedua mempelai juga membatasi waktu kehadiran resepsi. Jika dulu jam 10.00 WIB hingga 19.00 WIB, maka sekarang ini waktu resepsi umumnya dimulai pukul 12.00 WIB hingga 17.00 WIB.

Dalam undangan yang disebar, juga dicantumkan agar yang datang mengenakan masker. Selain itu, pihak keluarga mempelai juga memasang imbauan protokol kesehatan di lokasi resepsi, kemudian mengatur jarak kursi tidak terlalu rapat dan menyediakan sarana cuci tangan.

“Keluarga kedua mempelai tetap mengutamakan pencegahan penyebaran Covid-19. Meski daerah kita sejauh ini masih aman, tapi mesti selalu waspada. Ini benar-benar difahami oleh pelaksana resepsi,” ujarnya.

Begitu pula dengan para fotografer, dalam tugasnya mengambil dokumentasi tahapan resepsi pernikahan, Sandi mengaku dirinya dan kawan-kawan tetap menerapkan protokol kesehatan, yakni menjaga jarak, mengenakan masker dan selalu mencuci tangan.

Dalam kesempatan itu, Boy Sandi Sniper mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Mempawah, Polres Mempawah dan Kodim 1201/Mph beserta seluruh jajaran yang telah memberikan ijin pelaksanaan resepsi dengan penerapan ketat protokol kesehatan.

“Semoga pandemi Covid-19 cepat berlalu ya bang. Agar kita bisa beraktivitas seperti biasa dan semuanya bisa tersenyum kembali. Tidak seperti sekarang, kemana-mana pake masker. Repot juga,” tutupnya seraya tertawa. (Suara Kalbar)

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini