|



Astronaut ESA akan Pimpin ISS dan Bawa Makanan Perancis

Astronaut SpaceX Crew-2 ESA Thomas Pesquet dalam pelatihan ISS EVA Maintenance 2 di Neutral Buoyancy Laboratory (NBL) di Houston, Texas, 19 Juni 2020. (Foto: VOA)

Kapuasrayatoday.com
- Astronaut Perancis Thomas Pesquet siap menjadi komandan stasiun dalam misinya ke Stasiun Antariksa Internasional (ISS) tahun ini. Ia akan menjadi orang Eropa ketiga yang menjadi komandan ISS. Astronaut berusia 43 tahun ini berencana menjamu rekan-rekannya sesama awak ISS dengan sejumlah hidangan Perancis, yang beberapa di antaranya disiapkan oleh koki bintang Michelin yang bergengsi Thierry Marx.

Pesquet diperkirakan akan mengangkasa dari Cape Canaveral, Florida, pada Kamis 22 April 2021.

Bersamanya di dalam kapsul SpaceX itu, juga akan bergabung astronaut NASA Shane Kimbrough dan Megan McArthur serta astronaut Jepang Akihiko Hoshide.

Direktur Jenderal Badan Antariksa Eropa (ESA) Josef Aschbacher, Selasa 16 Maret mengumumkan astronaut Perancis itu akan dipromosikan sebagai komandan stasiun pada satu periode dalam misinya tersebut.

“Dalam kesepakatan dengan mitra-mitra lain ISS, dengan NASA, Roscosmos, JAXA, CSA dan kami sendiri, ESA, baru-baru ini saja diputuskan bahwa Thomas akan menjadi komandan stasiun antariksa itu dalam periode terakhirnya ia tinggal di sana,” kata Josef Aschbacher.

Pesquet akan menjadi orang Eropa ketiga yang menduduki posisi itu. Dalam pengarahan secara online, Pesquet mengatakan ia "dengan rendah hati merasa sangat terhormat.”

“Menuju tiga komandan Eropa berturut-turut untuk tiga misi ISS, yang kalau Anda tanyakan kepada saya, luar biasa. Saya hampir-hampir tidak percaya kalau kami akan mencapai itu,” jelas astronaut Perancis, Thomas Pesquet.

Misi ini akan merupakan kunjungan kedua Pesquet ke Stasiun Antariksa Internasional (ISS), setelah menghabiskan waktu 197 hari di luar angkasa antara November 2016 dan Juni 2017.

Sebagaimana misi pertamanya, Pesquet mengatakan ia berencana untuk menjamu sesama awak ISS dengan sejumlah hidangan Perancis, yang sebagian disiapkan oleh koki bintang Michelin Thierry Marx.

Pesquet mengatakan ia berencana untuk berbagi enam jenis hidangan dengan seluruh awak rekannya, termasuk di antaranya almond cake dan beef bourguignon.

“Saya memberi mereka daftar semua yang saya sukai, semua rasa yang saya sukai, semua hidangan yang saya sukai. Sebagian hidangan itu ada yang berasal dari ketika saya anak-anak, dan mereka kemudian mengajukan menu yang luar biasa. Akan ada enam hidangan secara keseluruhan yang saya harap dapat saya bagi bersama dengan rekan-rekan saya” jelas Thomas Pesquet.

"Ada banyak pengharapan. Kalian mengirim orang Perancis ke luar angkasa, jelas saja semua kolega saya mengharapkan makanan enak. Saya sendiri koki yang buruk, tapi kan ada orang yang memasaknya untuk saya,” imbuhnya.

Dengan mengikuti misi SpaceX Crew-2 NASA, penerbangan rotasi awak ke-dua perusahaan swasta itu, Pesquet akan menjadi orang Eropa pertama yang menumpangi kapsul SpaceX ke orbit.

Pernah terbang dengan kapsul Soyuz Rusia dalam misi pertamanya ke ISS, astronaut itu mengatakan Crew Dragon SpaceX memiliki perbedaan besar.

“Sekarang karena kami bertransisi ke sesuatu yang sama sekali baru, teknologi terkini, benar-benar baru dan masih mengkilap, lebih nyaman, saya mampu meluruskan kaki saya, yang karena itu berterima kasih kepada SpaceX,” lanjut Pesquet.

NASA menyatakan Pesquet dan para awak ISS lainnya dijadwalkan tinggal untuk periode yang panjang di laboratorium yang mengorbit itu.

Mereka akan menghabiskan waktu beberapa bulan untuk melakukan penelitian ilmiah dan pemeliharaan stasiun sebelum para astronaut kembali ke bumi pada musim gugur 2021. (VOA)


Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini