-->
    |



Kepala CDC Ingatkan Meningkatnya Perjalanan

Direktur Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (CDC), Dr. Rochelle Walensky. (foto: VOA)

Kapuasrayatoday.com
- Pemerintah Biden meminta warga Amerika untuk mengikuti pedoman kesehatan masyarakat tentang penggunaan masker dan menahan diri untuk melakukan perjalanan yang tidak penting karena pandemi virus corona masih terus menjangkiti lebih dari 50 ribu orang Amerika setiap hari.

Direktur Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit CDC Dr. Rachelle Walensky mengatakan ia khawatir melihat meningkatnya jumlah orang yang melakukan perjalanan, termasuk yang dilakukan menjelang libur musim semi di perguruan-perguruan tinggi.

Walesnky merujuk pada informasi Badan Keamanan Transportasi TSA yang melaporkan jumlah tertinggi orang yang melakukan perjalanan sejak pandemi bermula tahun lalu – yaitu pada hari Jumat 12 Maret lalu – dan foto-foto orang yang berpesta tanpa masker di sejumlah kota di pinggir pantai Amerika, yang berisiko meningkatkan kasus baru virus corona.

Walensky mencatat kasus baru virus corona dalam beberapa minggu terakhir ini telah sedikit menurun, tetapi tetap pada laju yang meningkat.

Walensky menyampaikan pernyataan itu dalam konferensi pers satuan tugas penanganan pandemi virus corona Gedung Putih hari Senin (15/3) di mana para pejabat mengumumkan pendistribusian lebih banyak anggaran untuk melipatgandakan tingkat pembiayaan Medicaid bagi vaksin Covid19. Medicaid adalah bantuan biaya kesehatan bagi warga tidak mampu.

Dr. Walensky juga membahas studi baru yang mengamati dampak jika orang dapat menjaga jarak 1 meter atau 2 meter – dengan tetap mengenakan masker – sehingga dapat menjadi bagian dari pedoman untuk membuka kembali sekolah dengan aman. (VOA)


Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini