|



Mantan Anggota Brigade Merah Italia Ditangkap di Perancis

Rilis Brigade Merah di Milan 27 Maret 2012. (Foto: VOA)

Kapuasrayatoday.com
- Tujuh mantan anggota Brigade Merah Italia, kelompok teroris domestik sayap kiri yang aktif pada 1970-an dan 1980-an, ditangkap Rabu pagi (28/4) di Perancis, kata kantor kepresidenan Perancis dalam sebuah pernyataannya.

Pernyataan tersebut juga menyebutkan, penangkapan mereka terkait aksi terorisme di Italia. Polisi Perancis saat ini masih memburu tiga tersangka lain, yang diketahui tidak sedang berada di tempat tinggal mereka ketika penggerebekan berlangsung.

Kantor kepresidenan Perancis tidak memberikan rincian tentang identitas orang-orang yang ditangkap atau peristiwa-peristiwa yang diduga melibatkan mereka.

Menteri Dalam Negeri Perancis Gerald Darmanin mengatakan di radio France Inter bahwa sekarang tergantung pada pengadilan Perancis untuk memutuskan apakah orang-orang yang ditangkap itu akan diekstradisi ke Italia.

Surat kabar Italia Corriere della Sera mengatakan “tindakan terorisme'' yang dilakukan mereka yang ditangkap terjadi pada 1970-an dan 1980-an, ketika serangan dan penculikan yang dilancarkan Brigade Merah meneror Italia. Kelompok itu kemudian diketahui tidak lagi aktif.

Laporan surat kabar itu mencatat bahwa menteri kehakiman kedua negara bertemu pada 9 April dan menteri Italia, Marta Cartabia, secara resmi meminta ekstradisi karena batas waktu pengajuan gugatan hukum terhadap mereka akan berakhir bulan depan. (VOA)


Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini