-->
    |



Pesawat Jatuh di Timur Jauh Rusia, 28 Orang Dikhawatirkan Tewas

 

Puing-puing pesawat penumpang An-26 Rusia dengan tanda Kamchatka terlihat di lokasi jatuhnya dekat desa Palana di utara semenanjung Kamchatka, Rusia, dalam gambar diam yang diambil dari video, 7 Juli 2021.(Foto:VOA)

Kapuasrayatoday.com - Sebuah pesawat yang membawa 28 orang jatuh pada Selasa (6/7), saat hendak mendarat di tengah cuaca buruk di wilayah paling Timur Rusia. Seluruh penumpang dikhawatirkan tewas.

Kantor berita The Associated Press melaporkan, mengutip keterangan para pejabat, puing-puing dari pesawat An-26 ditemukan di sisi tebing pantai dan di laut dekat bandara di Kota Palana. Pejabat dari wilayah Kamchatka mengatakan pesawat itu sedang mendekati pendaratan dalam kabut dan awan ketika melewatkan komunikasi yang dijadwalkan dan menghilang dari radar.

Sergei Gorb, wakil direktur Kamchatka Aviation Enterprise yang memiliki pesawat tersebut mengatakan pesawat "praktis menabrak tebing laut," yang seharusnya tidak berada di lintasan pendaratannya.Pesawat itu beroperasi sejak 1982, kantor berita Rusia Tass melaporkan. Alexei Khabarov, direktur Kamchatka Aviation Enterprise, mengatakan kepada kantor berita Interfax bahwa pesawat itu tidak ada masalah teknis sebelum lepas landas dari Kota Petropavlovsk-Kamchatsky.

Menurut laporan media Rusia, tidak satu pun dari enam awak pesawat atau 22 penumpang yang selamat. Juru bicara pemerintah Kamchatka mengatakan kepala pemerintah daerah di Palana, Olga Mokhireva, termasuk di antara penumpang.

Namun, belum ada mayat yang ditemukan, dan tidak ada konfirmasi resmi dari laporan tersebut.(VOA)

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini