-->
    |

Webinar Jurnalis Warga Indonesia, Masyarakat Juga Bisa Jadi Pewarta

Foto: Saat Menghadiri Kegiatan Webinar Bersama 4 Narasumber dan Peserta Pewarta Warga Indonesia

Jakarta,Kapuasrayatoday.com-
Webinar yang dilaksanakan dalam rangka memeriahkan HUT Ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia ini menghadirkan 4 narasumber, yakni Wilson Lalengke (Ketua Umum PPWI), Fachrul Razi (Ketua Komite I DPD-RI), Ilham Bintang (Wartawan Senior, Ketua Dewan Kehormatan PWI), dan Ibnu Mazjah (Komisioner Komisi Kejaksaan Republik Indonesia).Senin(16/08/2021)

Dari catatan Panitia Webinar, tidak kurang dari 500 orang wartawan, pewarta warga, dan masyarakat umum yang mengikuti acara yang digagas oleh Dewan Pengurus Nasional Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI). 

Event nasional ini juga didukung oleh beberapa sponsor, antara lain: Perhimpunan Pengusaha Hotel dan Restoran Indonesia (PPHRI), Swiss-Belresidences, Vision Villa, Fame sunset Road Kuta Bali, dan Teras Kita Hotel."Semarak! Webinar Jurnalisme Warga Sukses Digelar"

Webinar Jurnalisme Warga, bertajuk: Eksistensi Pewarta Warga dalam Perspektif Undang-undang Pers berlangsung sukses digelar pada hari Senin, 16 Agustus 2021. Antusias para peserta, Webinar Jurnalisme Warga mulai terasa sejak diumumkan acara terhitung tiga hari sebelum dimulai, tak kurang 500 peserta lebih mengikuti kegiatan yang diadakan secara online tersebut.

Acara yang digagas, Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI) Nasional dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-76, meminta langsung, Ketum PPWI, Wilson Lelengke, dan ketiga narasumber lainnya tampil sebagai pembicara untuk memberikan studi di Webinar Jurnalisme Warga.

Adapun pembicara tersebut memberikan materi kepada peserta webinar: Ketua Umum (PPWI) Nasional, Wilson Lelengke, S.Pd, M.Sc, MA, Ketua Komite 1 DPD RI, Fachrul Razi, S.Ip, M.Ip, Dewan Kehormatan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Ilham Bintang, dan Komisi Kejaksaan RI, Dr. R. M. Ibnu Mazjah, SH, MH.

Hingga usai, acara yang dimulai dari pukul 19:00 - 21:00, berlangsung sukses.yang di akhiri pertanyaan dari teman pewarta Papua ujung NKRI (Agung)
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini