|



Tournamen 2 Pertandingan Esport yaitu Mobile Legend 13 Tim dan PUBG Mobile 21 Tim.

Foto: Pembukaan Tournamen Atlet Esport Se Kabupaten Sanggau

Sanggau.Kapuasrayatoday.com-
Untuk menjaring Atlet muda, Dalam pembukaan tournamen seleksi atlet Esport se Kabupaten Sanggau. bertempat di GOR bujang malaka Jalan Komyos Sudarso Kelurahan Beringin Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau. Kamis (28/07/2022)

Turut menghadiri dalam kegiatan ini
Staf Ahli Bupati Bidang Politik, Hukum dan Pemerintahan Rizma Aminin, S. Ip,M.Si.Danramil 1204-01/Kps Kapten Inf Eko Prasetyo Widodo (mewakili Dandim 1204/Sgu) Kabag Ops Polres Sanggau Kompol Ida Bagus. Kasi Intel Kejari Sanggau Fredy Wiryawan, SH, MH.Pos BINDA Entikong Bpk. Baskoro. 
Kepala Dinas Pendidikan Kab. Sanggau Sudarsono, S. Ap.Ketua KONI Kab. Sanggau Drs.Ibrahim. Ketua Panitia Tournamen Nur Kurniawan, SH.

Dalam kata sambutannya Ketua Panitia Nur Kurniawan mengatakan Puji syukur kita panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa kita dapat hadir dalam rangka pembukaan tournamen Esport di Kabupaten Sanggau. 

"Esport merupakan Cabang olaraga baru dikanca Nasional dan lanjut ke Internasional serta saat ini Esport adalah olahraga yang dipertandingkan secara resmi." Tutur 

Lanjutnya Pada tournamen kali ini ada 2 pertandingan Esport yaitu Mobile Legend 13 tim dan PUBG Mobile 21 tim. 

Saya ucapkan terimakasih kepada Pemerintah Daerah dan beberapa komponen yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini. 

Sambutan Staf Ahli mewakili Bupati bidang politik Sanggau Rizma Aminin mengatakan Selamat malam salam sejahtera bagi kita semua marilah Kita panjatkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa karena pada malam ini kita dapat menyelenggarakan kegiatan ini.

Permohonan maaf dari bapak Bupati seyogyanya beliau yang akan menghadiri kegiatan ini akan tetapi ada sesuatu kegiatan sehingga tidak dapat hadir. Ucapnya


"Perlu diketahui yang hadir didepan kita pada malam hari ini adalah para atlit yang memiliki keahlian di cabang olahraga Esport."

Kegiatan ini diharapkan dapat terus berkembang sehingga dapat menghasilkan prestasi dipertandingan yang lebih tinggi lagi. 


"Sebagaimana yang kita ketahui olahraga Esport ini sudah dipertandingkan di ajang PON tahun lalu."

Kegiatan dibuka dengan dilakukan pemukulan gong oleh Staf Ahli Bupati di dampingi Forkopimda. (Cep)

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini