-->
    |

Koramil 1204-09/Toba Bersama Warga Bantu Pembuatan Jembatan Darurat

Foto: Koramil Toba Bergotong royong dan Masyarakat Membangun Jembatan Sementara

Sanggau.Kapuasrayatoday.com- 
Jembatan yang menghubungkan antar Kecamatan Toba Kabupaten Sanggau, terputus, akibat banjir bandang yang menggerus fondasi jembatan. Akibatnya, jalur transportasi beberapa Desa bisa terputus.

Dampak dari meluapnya air sungai mengakibatkan terputusnya jembatan yang menghubungkan Kecamatan Toba Kabupaten Sanggau dan juga Kecamatan Balai Bekuak Kabupaten Ketapang 


Kondisi memperhatikan inilah yang menjadi sangat perhatian dari Koramil 1204 - 09/Toba bersama relawan dan juga masyarakat untuk bergotong royong membangun jembatan darurat, sekaligus membuka akses jalan.

Koramil 1204- 09/Toba bersama warga disini membuat jembatan darurat sementara dari batang pohon kelapa dan kayu untuk kendaraan bisa melintasi.

Plh Danramil 1204- 09/Toba pelda Rusdiantono menjelaskan sementara ini yang bisa melintas dijalur tersebut motor dan mobil mobil pribadi, minibus Meskipun kendaraan yang bisa melintas kendaraan kecil harus dipandu karena jembatan masih darurat.

Lebih lanjut Plh Danramil Pelda Rusdiantono menegaskan jalan dan jembatan juga sebagai urat nadi masyarakat untuk melaksanakan aktivitas ataupun sebaliknya.

“Saya menghimbau kepada pengendara untuk dapat lebih berhati hati saat melintas dilokasi karena semuanya masih darurat."pungkasnya
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini