|



Kasat Binmas Polres Kapuas Hulu Jadi Pembina Upacara Di SMA Setia Putussibau, Ini Yang Disampaikan Iptu Cahya Purnawan

 


Kapuas Hulu,Kapuasrayatoday.com  - Kasat Binmas Polres Kapuas Hulu Iptu Cahya Purnawan menjadi pembina upacara di SMA Setia Putussibau, Senin (31 Oktober 2022).

Hadir dalam upacara tersebut  Kepala SMA Setia Putussibau Henokh, M.A, Dewan Guru SMA Setia Putussibau, Waka Kurikulum dengan Waka Kesiswaan SMA Setia Putussibau, Siswa/i Kelas X, Siswa/i Kelas XI, Siswa/i Kelas XII, Kanit Bintibsos Aipda Martinus M.M.

Kasat Binmas Polres Kapuas Hulu IPTU Cahya Purnawan dalam amanatnya menyampaikan Tentang ITE secara khusus penggunaan media sosial harus dengan bijak dan berhati-hati, jangan mudah mengomentari atau membagikan suatu berita yang kita belum mengetahui kebenarannya, lebih baik mencari informasi yang sebenarnya dari berita yang kita dapat dari medsos.

"Kalau dulu pepatah mengatakan mulutmu harimaumu dan sekarang pepatah saat ini jarimu adalah harimau mu," katanya.

Kasat Binmas juga menyampaikan Tentang kenakalan remaja, agar para remaja tidak terlibat tindakan yang dapat membahayakan diri sendiri seperti perkelahian antar pelajar (tawuran antr pelajar), serta jangan menggunakan narkoba dan tetap fokus kepada tujuan untuk meraih cita-cita dan kesuksesan dimasa depan.

"Banggakan orang tua dan banggakan guru yg telah membimbing dan membina kita untuk meraih cita-cita," kata Cahya

Kasat Binmas juga menyampaikan untuk para pelajar agar mentaati aturan dalam berlalu lintas terutama dalam penggunaan helm apabila sedang menggunakan sepeda motor dan kepada anak dibawah umur dilarang untuk menggunakan sepeda motor.

Kasat Binmas juga menyampaikan Tentang Polres Kapuas Hulu sedang melaksanakan kegiatan Bhayangkara harmoni, kasat binmas mengucapkan terimakasih kepada siswa-siswi yang sudah berpartisipasi dalam kegiatan Bhayangkara Harmony dan diharapkan terus mendukung Polres Kapuas Hulu dalam kegiatan Bhayangkara harmoni dengan cara memberikan Like, komentar dan menfolow akun Instagram Humas.

"Polres Kapuas Hulu, melalui kegiatan ini Polres Kapuas Hulu dapat meningkatkan hubungan dengan masyarakat untuk menciptakan peningkatan kepercayaan publik Kepolisian, secara khusus masyarakat Kapuas Hulu kepada Polres Kapuas Hulu," tutup Cahaya.(Hms)


Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini