|



Jumat Curhat, Polres Sekadau, Gelar Dialog Dengan Sejumlah Tokoh Masyarakat

 


Sekadau,Kapuasrayatoday.com -

Bertempat di dusun Gonis Butun desa Gonis tekam kecamatan Sekadau Hilir, Polres Sekadau melalui Polsek Sekasau hilir melaksanakan giat Jumat curhat pada Jumat (30/12) 2022.

Kegiatan tersebut menyaksikan Kapolsek Sekadau Hilir Iptu Kuswiyanto SH MH

Danramil 1204-15 Sekadau hilir mewakili Babinsa Tapang Semadak Sertu Pius nastro bunga, Pimpinan PT. PHS diwakili Kahumas Ari purwitasasih

Ketua paguyuban Sunda Kabupaten Sekadau Sirot, Kepala Desa Gonis tekam Rizal arafat, Ketua BPD Gonis tekam Yosef Martilus, Kepala Desa Tapang Semadak Sabat, Kepala Desa Merapi diwakili Sekdes Agus Tomo, Ketua BPD Desa Merapi Sumardi, Kepala Desa Engkersik Diwakili sekdes Joni fransiskus, Kades Bokak Purnama, Ketua BPD Bokak Sebumbun Asoi, Tokoh pemuda Desa Seraras Woyo, Ketua TBBR Kec. Sekadau hilir Iyan Supawi, Kadus Se Kedesaan Gonis tekam, Kadus Se Kedesaan Tapang Semadak, dan sejumlah tokoh masyarakat lainnya.

Tujuan dilaksanakannya kegiatan tersebut adalah untuk meningkatkan keamanan menjelang pergantian tahun baru 2022 ke 2023.

Selain itu, momen pertemuan tersebut juga sangat dibutuhkan untuk mencegah berbagai.masalah baik di lingkungan masyarakat maupun di lingkungan perusahaan PT.Permata Hijau Sarana (PT.PHS)

Kapolres Sekadau AKBP Suyono melalui Kapolsek. Sekadau hilir Iptu Kuswiyanto SH MH mengimbau pada saat perayaan tahun baru, masyarakat diimbai untuk tidak melakukan giat konvoi, miras dan menggunakan kenapot blong kata Kuswiyanto.

Hal tersebut sesuai dengan imbauan dari bapak Kapolri Jendral Listiyo Sigit Prabowo.

Kepada pemilik bengkel, Kuswiyanto mengimbau jika ada yang ingin mengantikan knalpot motornya dengan knalpot blong agar jangan diterima kata Kuswiyanto.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang tahun baru 2023 serta membangun komunikasi guna menggali informasi dan keluhan dari masyarakat.(Aldo/tim)


Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini