|

Peringati HUT Kemerdekaan ke-78 Ri, Kelurahan Belitung Utara Laksanakan Upacara

 


Banjarmasin, Kapuasrayatoday.com - Kelurahan Belitung Utara merupakan perangkat masyarakat dan tamu kehormatan pada perayaan kemerdekaan bersama mengikuti upacara pengibaran bendera merah putih pada Hari Bersejarah HUT kemerdekaan RI ke-78 di halaman SMPN 5 (Sekolah Menengah Pertama Negeri) Kelurahan Belitung Utara, Kecamatan Banjarmasin Barat. Kamis (17/08/2023) pagi.

Perangkat Kelurahan Belitung Utara yang meliputi Lurah beserta staff, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Dewan Kelurahan (DK), RW, Dan Para  RT 01-19 staff, Satgas, jadi salah satu tamu kehormatan memperingati HUT kemerdekaan RI ke-78 di SMPN 5 Kota Banjarmasin.

Berdasarkan dari informasi yang dihimpun oleh awak media, Lurah Kelurahan Belitung Utara yang menjabat oleh Bapak Akhmad Rusli, SE menyampaikan rasa kegembiraan dan terharunya sebagai perwujudan apresiasi yang yang setinggi-tingginya kepada sekolah SMPN 5 Banjarmasin, DK, RW,  Para RT serta perangkat Kelurahan Belitung Utara, hal ini adalah merupakan sesuatu yang baru kali pertama kelurahan setempat turut serta berpartisipasi untuk mengikuti upacara pengibaran bendera sang saka Merah Putih dilingkungan sekolah, 'imbuhnya

Hal demikian adalah merupakan memomentum yang bisa ambil hikmah dari para pejuang kemerdekaan waktu sebelum merdeka, mereka rela berkorban demi memperjuangkan kemerdekaan negeri kita tercinta ini, jangan sampai kita melupakan sejarah perjuangan kemerdekaan."ungkapnya.

Kepala Sekolah SMPN 5 Banjarmasin Bapak Zainal Hakim menuturkan dalam ini kami mewakili sekolah SMPN 5 Banjarmasin, pihak sekolah menyambut gembira atas inisiatif dari kelurahan Belitung Utara beserta jajarannya dan tokoh masyarakat untuk melaksanakan upacara memperingati HUT Proklamasi kemerdekaan  RI ke-78 bersama-sama dengan kami  di halaman sekolah SMPN 5 Banjarmasin.

"Kebersamaan ini menggambarkan hubungan yg terjalin baik antara sekolah (SMPN 5 Bjm) dengan lingkungan masyarakat sekitarnya, khususnya di lingkungan kelurahan Belitung Utara.

Kehadiran Bapak Lurah dan jajaran serta tokoh masyarakat membawa kegembiraan dan semangat kebersamaan bagi seluruh dewan guru dan siswa SMPN 5 Banjarmasin.

Semoga kegiatan seperti akan berlanjut pada tahun² mendatang,"tukasnya.

Masih ditempat yang sama tenaga pengajar (Guru)  SMPN 5 Banjarmasin Bu Endah menambahkan kami merasa senang peringatan HUT kemerdekaan RI Ke-78 kali ini berbeda dari biasanya, karena ditengah-tengah kami ada kehadiran perangkat tokoh masyarakat lingkungan sekolah kami yaitu Bapak Lurah beserta jajarannya,turut andil dalam mengikuti apel bersama perayaan  hari kemerdekaan republik Indonesia.

"Kehadiran perangkat Kelurahan Belitung Utara beserta jajaran disambut antusias oleh anak didik kami, hal ini mencerminkan bentuk kepedulian perangkat Kelurahan Belitung Utara terhadap lingkungan  pendidikan, semoga kita selalu merdeka dan tetap merdeka ,"pungkasnya.

Dan untuk pasukan pengibaran bendera  dipimpin oleh Iqbal kelas 8F dan pemimpin barisan dari kelas 9E dengan menggunakan formasi 30 danton II yang selama berbulan-bulan diberikan pelatihan dari pelatih untuk mengibarkan bendera saat hari perayaan HUT kemerdekaan RI Ke-78.

"Harapan kami pasukan pengibaran bendera SMPN 5 Kota Banjarmasin ini dapat terpanggil untuk mengibarkan keistana,'tutupnya.(tim/*)

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini