|

Bupati Ajak Kejari Baru Kerjasama Bangun Sekadau

 


Sekadau,Kapuasrayatoday.com -  Bupati Sekadau Aron, SH menghadiri acara penyambutan dan perkenalan dengan Kepala Kejaksaan Negri Sekadau yang baru Jumat (3/11) 2023. yang berlangsung di Aula lantai II kantor Bupati Sekadau.

Dalam sambutannya Aron mengatakan, bahwa untuk diketahui oleh Kejari Baru bahwa di kabupaten Sekadau ada tiga suku terbesar yakni suku Dayak, suku Melayu dan Tionghoa di tambah suku lainnya. 

Namun meskipun terdiri dari berbagai macam suku, secara umum di kabupaten Sekadau tidak pernah terjadi gesekan yang mengarah ke konflik sara.

"Semuanya hidup berdampingan dengan baik dan aman, selalu berdiskusi untuk mencari solusi yang tepat untuk membangun kabupaten Sekadau," kata Aron.

Aron menambahkan,selama ini pihak kejaksaan sudah menjalin kerjasama yang sangat baik dengan Pemerintah Daerah, baik dalam hal perkara perdata maupun hal lainnya.

Demi membangun Sekadau, semoga kerjasama yang sudah baik selama ini bisa dilanjutkan kembali bersama Kejari yang baru bapak Adyantana Meru Herlambang,SH,MH guna terwujudnya kabupaten Sekadau yang Maju,  sejahtera dan bermartabat. 

Sebab untuk membangun bukan hanya tugas pemerintah daerah, namun tugas itu ada di pundak kita semua.

Untuk diketahui, di kabupaten Sekadau ada 7 kecamatan, tiga berada seberang sungai Kapuas, empat kecamatan berada di jalur Pantura.

"Ada rencana pemekaran wilayah Seberang Kapuas sebagai kecamatan baru kedepan, hanya saja saat ini jumlah desa sebagai syaratnya masih kurang," tutur Aron..

Sementara itu Kepala Kejaksaan Negri (Kejari) Adyantana Meru Herlambang, SH.MH dalam sambutannya mengatakan, dirinya merasa bangga sekaligus terharu mendapatkan sambutan yang hangat dari pemerintah daerah kabupaten Sekadau dan segenap tokoh masyarakat atas kedatangan dirinya bertugas di kabupaten Sekadau.

"Terimakasih kepada Pemda Sekadau serta para tokoh masyarakat atas sambutan yang mengejutkan," ucap Herlambang.

Ia berjanji akan mencurahkan segala pikiran dan tenaga untuk membantu pemerintah daerah dan semua masyarakat untuk membangun kabupaten Sekadau selama bertugas.

"Saya siap bersinergi dengan semua pihak untuk membangun kabupaten Sekadau kedepan selama saya bertugas di sini,"katanya.

Sementara itu ketua Majelis Adat Budaya Melayu (MABM) Saf'ei Yanto dalam sambutannya mengajak bapak Kejari baru agar selalu bisa bersinergi dengan pemerintah daerah serta para tokoh masyarakat demi kemajuan masyarakat Sekadau.

"Selamat datang pak Kejari, selamat bertugas di kabupaten Sekadau, semoga betah tingal di Sekadau," katanya.

Hadir pada acara tersebut Sekda Muhammad Isa, ketua DPRD diwakili Yodi Setiawan, perwakilan darj Kapolres ,perwakilan dark Dandim 1204 ketua Pengadilan Sanggau, ketua DAD Jefray Raja Tugam, perwakilan darj ketua MABT, ketua TP PKK.Ny, Magdalena Susilawati Aron SP, direktur PDAM Yok Kelak, direktur RSUD, serta seluruh kepala SKPD dilingkungan pemerintah daerah kabupaten Sekadau (tim/darno).

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini