|

Komekar Sekadau Gelar Natal Bersama, Ini Pesan Bupati Sekadau Aron SH


 Sekadau,Kapuasrayatoday.com -

Paguyuban Kobat menak kerabat (Komekar) kabupaten Sekadau pada Sabtu (6/1) 2024 mengelar natal bersama yang dilaksanakan di Betang Yout Senter jalan Panglima Naga Sekadau.

Natal bersama Komekar dimulai dengan perayaan misa kudus yang dipimpin oleh Pastor Paroki Santo Petrus dan Paulus Sekadau Pastor Martinus CP.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh para anggota Komekar, dan anggota DPRD kabupaten Sekadau Hasan, dan Y.Sabas.

Bupati Sekadau Aron SH yang hadir pada kesempatan tersebut mengapresiasi paguyuban Komekar yang telah melaksanakan Natal bersama tahun ini. Semoga damai Natal menyertai kita semua kata Aron. 

Memasuki tahun politik Aron berharap keluarga besar Komekar bisa bisa bersatu untuk mengutus satu orang atau lebih untuk duduk menjadi anggota DPRD di kabupaten Sekadau. Karena jika dilihat dari jumlah pemilih yang berasal dari menak Kerabat sangat memungkinkan ucap Aron.

Selain itu, Aron juga berpesan perbedaan pilihan dalam pemilu jangan sampai membuat keluarga besar Komekar menjadi terpecah belah. Sebab dalam pemilu yang juga di sebut pesta rakyat ini pasti selalu ada perbedaan pilihan jadi jangan perbedaan tersebut lalu membuat kita tidak bertegur sapa harap Aron.

Aron juga mengimbau agar selama proses pemilu kita wajib menjaga keamanan di lingkungan kita masing agar tetap kondusif.  Aron juga berterimakasih kepada paguyuban Komekar yang selama ini telah mendukung program pembanguman yang dilaksanakan oleh pemerintah daerah pungkas Aron.(darno)

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini