|



Berkah Kunker Jokowi, Masyarakat Kurang Mampu Di Sekadau Dapat Bansos Dari Presiden

 


Sekadau,Kapuasrayatoday.com - 

Bupati Sekadau Aron, S.H pada Minggu (24/3) 2024 di pasar Lawang Kuari menyerahkan secara simbolis bantuan sosial (Bansos) dari Presiden Republik Indonesia Ir.Joko Widodo saat berkunjung ke kabupaten Sekadau beberapa waktu lalu. Dalam Kunjungan Kerjanya orang nomor 1 di Republik ini membawa beberapa paket Bansos untuk diberikan kepada warga kurang mampu di kabupaten Sekadau. 

Dalam sambutannya Aron mengatakan, bahwa bantuan paket Sembako yang ia bagikan ini adalah titipan dari Presiden Jokowi saat Kunker di kabupaten  Sekadau beberapa waktu lalu. Karena waktu itu semua paket ini tidak bisa Presiden bagikan secara langsung kepada masyarakat kurang mampu, sehingga sisanya dititipkan kepada pemkab untuk dibagikan kepada masyarakat yang sudah terdata sebelumnya ungkap Aron.

"Paket ini titipan dari pak Presiden karena pada waktu beliau datang belum sempat dibagikan, makanya hari ini dibagikan sesuai data yang ada" kata Aron.

Jika ada yang belum dapat artinya yang bersangkutan tidak terdata, sebab jumlah ini sesuai data yang ada ucap Aron.

Aron juga mengucapkan terimakasih kepada masyarakat kabupaten Sekadau yang sudah mendukung kedatangan Presiden ke kabupaten Sekadau, dari beliau datang sampai pulang sepertinya ia merasa puas melihat sambutan dari masyarakat Sekadau.

"Pak Presiden merasa bahagia atas sambutan hangat masyarakat kepada dirinya," kata Aron.

Hadir pada kegiatan tersebut kadis Perdagangan dan Perindustrian kabupaten Sekadau,.Plt Kadis DKP3, Kadis Sosial, Camat Sekadau hilir, dan sejumlah Kabag dan Kabid dilingkungan Pemkab Sekadau. (dar)


Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini