|

Jelang Buka Puasa, Satlantas Polres Sanggau Bagi-bagi Takjil Utamakan Keselamatan Jalan Raya

Foto: Kegiatan ini dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Sanggau AKP Risqi Ardian Eka didampingi KBO, Kaurmintu, Kanit, dan anggota Satlantas.

Sanggau.kapuasrayatoday.com-
Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Sanggau membagikan ratusan bungkus takjil kepada masyarakat untuk berbuka puasa pada Jum'at sore, (15 Maret 2024).

Kegiatan ini dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Sanggau AKP Risqi Ardian Eka didampingi KBO, Kaurmintu, Kanit, dan anggota Satlantas.

Takjil ini dibagikan jelang bukan puasa kepada warga yang melintas di Jalan Jendral A Yani Depan Mapolres Sanggau.
Kapolres Sanggau AKBP Suparno Agus Candra Kusumah melalui Kasat Lantas AKP Risqi Ardian Eka mengatakan pembagian takjil dan Helmet ini sebagai salah satu bentuk kepedulian terhadap masyarakat.

"Pembagian takjil dan helmet ini merupakan inisiasi dari Polres Sanggau khususnya Satlantas untuk masyarakat yang menjalankan ibadah puasa," kata Risqi

Tambahnya Kasat Lantas, pembagian takjil dan himbauan ini akan dilakukan setiap hari selama bulan suci Ramadhan.

Pembagian takjil dan helmet ini akan dilakukan setiap hari dan lokasinya pindah-pindah," ujarnya.

"Aksi bagi-bagi takjil dan helmet ini pun disambut gembira warga yang melintas di Jalan Jendral A Yani."

Satlantas Polres Sanggau terus hadir dalam Melaksanakan Kegiatan Ops Keselamatan Kapuas 2024. "Satlantas Polres Sanggau perduli untuk terus memberikan himbauan keselematan di jalan raya dengan berbagi takjil gratis, brosur, Helmet, penling dan peneguran terhadap pelanggar lalulintas." (Cep)

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini