|

Di Momen Paskah, Aron Ucapkan, Semoga Perayaan Paskah Kita Semua Bersukacita

 Sekadau,Kapuasrayatoday.com - 


Dalam rangka perayaan Paskah bagi Umat Katolik di seluruh Dunia, Gereja Katolik mengadakan misa kudus untuk memperingati kebangkitan Kriatus yang menebus dosa manusia di Gereja Agung Santo Petrus dan Paulus Sekadau Minggu (31/3) 2024.

menyusul misa Paska, bupati Sekadau Aron SH beserta keluarga mengucapkan terima kasih kepada Uskup Mgr.Valentinus Saeng CP serta seluruh umat Katolik di kabupaten Sekadau yang merayakan Paskah.

"Atas nama Pemerintah Daerah kabupaten Sekadau, kami merayakan selamat merayakan Paskah,semoga perayaan Paskah tahun ini kita semua pertanda menyambut hari kebangkutan Kristus" kata Aron.

Aron juga mengucapkan terima kasih kepada panitia paskah yang telah menyiapkan lerayan ini dengan sangat baik. Kepada Mgr.Valentinus Saeng CP, Aron juga mengucapkan terima kasih telah mempersembahkan misa hari ini termasuk para pendeta, suster dan petugas koor kata Aron mengakhiri Perayaannya.

Uskup ke Uskupan Sanggau Mgr.Valentinus Saeng CP atas nama seluruh Imam, Suster dan Bruder mengucapkan selamat Paskah kepada seluruh umat Katolik se kabupaten Sekadau, semoga kebangkitan Kristus membawa kegembiraan bagi kita sekalian ucap Mgr.Valentinus Saeng CP.

Selain itu, Uskup juga mengimbau kepada umat Katolik saat mengikuti misa harus diikut dari awal sampai selesai. Sebab, misa dinyatakan selesai apabila sudah ditutup dengan doa berkat kata Uskup menegaskan. (dar)

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini