|

Hadiri, Pengukuhan Pengurus Paguyuban "Bapadulian Sabaya Diri", Aron ; Semoga Dapat Bekerjasama Untuk Membangun Sekadau

 


Sekadau,Kapuasrayatoday.com - 

Bupati Sekadau Aron SH menghadiri acara pengukuhan pengurus Paguyuban Dayak Kanayatn Bapadulian Sabaya Diri yang berlangsung di gedung Ketaketik jalan Merdeka Selatan Sabtu (25/5) 2024 di Sekadau.

Ketua pengurus peguyuban Dayak Kanayatn Bapadulian Sebaya Diri periode 2024-2027 Anatasius Aspul dalam keterangannya menyebutkan, paguyuban ini terdiri dari masyarakat Dayak Ahe, Bakatik, dan Benyaduk yang berasal dari beberapa kabupaten yaitu Landak, Bengkayang, Kota Singkawang dan kabupaten Mempawah yang telah menjadi warga kabupaten Sekadau kata Aspul.

Dia juga mengucapkan terimakasih kepada bupati Sekadau Aron SH yang telah bersedia menghadiri acara pengukuhan ini ucap Aspul.

Aspul menambahkan, pihaknya juga siap mendukung pembangunan di kabupaten Sekadau.

Sekretaris DAD kabupaten Sekadau Isbianto SE dalam arahannya mengatakan paguyuban dayak Kanayatn "Bapadulian Sabaya Diri" ini merupakan.bagian dari masyarakat dayak kabupaten Sekadau. Dia juga berharap kehadiran paguyuban ini dapat memberikan konstribusi terhadap pembangunan di kabupaten Sekadau. Selain itu, kehadiran paguyuban ini juga diharapkan dapat memberikan warna kebudayaan kita di Sekadau tutupnya.

Usai memberikan arahannya, Isbianto sekretaris DAD kabupaten Sekadau melantik dan mengukuhkan pengurus Paguyuban dayak Kanayatn Bapadukian Sabaya Diri.

Ditempat yang sama bupati Sekadau Aron SH berharap pengurus paguyuban dayak Kanayatn Bapadulian Sebaya Diri diharapkan dapat bekerjasama dengan Pemerintah daerah untuk membangun kabupaten Sekadau yang kita cintai ini, karena untuk membangun suatu daerah tidak hanya dilakukan oleh pemerintah saja kata Aron. 

Aron juga merasa bangga dengan banyaknya warna paguyuban. Sehinga dapat memberikan konstribusi yang besar untuk daerah. Paguyuban ini lanjut Aron diharapkan juga bergerak di bidang sosial secara suka rela, karena masyarakat yang merupakan satu paguyuban jika terjadi sesuatu hal di daerah pasti yang dicari adalah pengurus paguyuban ucap Aron. 

Aron juga mengucapkan selamat atas pelatikan paguyuban dayak Kanayatn "Bapadulain Sabaya Diri'. " Selamat atas pengukuhan dan pelantikan pengurus paguyuban Dayak Kanayatn Bapadulian Sabaya Diri" pungkas Aron.

Kegiatan tersebut juga dihadiri Perwakilan dari Polres Sekadau, perwakilan dari Kapolsek Sekadau Hilir, Camat Sekadau Hilir dan sejumlah ketua paguyuban di kabupaten Sekadau(dar)

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini