|

Tahun 2025, 5 Titik Jembatan Di Sekadau Dapat Dana Dari Pempus Melaui Usulan Pemerintah Daerah

 


Sekadau,Kapuasrayatoday.com - Pemerintah Kabupaten Sekadau pada tahun 2025 akan membangun jembatan gantung baja di Nanga Kiungkang, Desa Kiungkang, Kecamatan Nanga Taman. Anggaran untuk pembangunan jembatan tersebut sudah siap kata kadis PUPR kabupaten Sekadau Heri Handoko Suailo ST Kamis (14/11) 2024.

“Kami mendapat bantuan anggaran dari BNPB. Leading sectornya berada di BPBD Kabupaten Sekadau dan secara fisik dilaksanakan oleh kami di Dinas PU,” kata Heri (sapaan akrab Heri Handoko Susilo).

Heri menambahkan, pekerjaan tersebut akan dilelang secara online di LPSE Kabupaten Sekadau tahun depan.

Sebelumnya, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sekadau Akhmad Suryadi mengungkapkan, Pemkab Sekadau menerima dana hibah sebesar 19,3 miliar rupiah dari pemerintah pusat melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

“Kita menerima hibah yang bersumber dari APBN sebesar 19 miliar rupiah lebih. Anggaran ini akan dipergunakan untuk pembangunan di tahun 2025,” ungkap Akhmad kepada wartawan.

Akhmad mengatakan, dana tersebut akan digunakan untuk membangun sejumlah jembatan dan box culvert di lima titik rawan bencana.

Dana itu sendiri tidak turun dengan sendirinya. Pada tahun 2022 lalu, sambung Akhmad, Pemkab Sekadau menyampaikan usulan kepada pemerintah pusat setelah banjir besar 2021 yang merusak konstruksi sejumlah bangunan pemerintah.

“Diperuntukkan rehabilitasi dan rekonstruksi sejumlah jembatan yang rusak parah akibat bencana banjir,” terang Akhmad.

Adapun jembatan dan ruas jalan yang akan dibangun yaitu rekonstruksi Jembatan Setugal Desa Sebabas, rekonstruksi Jembatan Kiungkang di Desa Nanga Kiungkang, rekonstruksi Jalan Encil Alip Desa Sepantak, rekonstruksi Jembatan Penyadap Kecil Ruas Jalan Penanjung-Tanjung , Desa Mungguk, rekonstruksi Jembatan Jeronang di Ruas Jalan Rawak -Empaong, Desa Rawak Hulu.

“Semua kegiatan tersebut akan dilelang tahun 2025 mendatang,” pungkas Akhmad.(Red/tim/*)


Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini