|



LazisMu Kalbar Serahkan Bantuan Sembako Bagi Warga Terdpak Banjir Di Seraras

 


Sekadau,Kapuasrayatoday.com - 

Lembaga Amil Zakat infaq dan shodaqoh Muhammadiyah (LazisMu) Kalbar menyerahkan bantuan bagi warga terdampak banjir di desa Seraras kecamatan Sekadau hilir kabupaten Sekadau pada Senin (17/10) 2022. Adapun bantuan yang di serahkan berupa kebutuhan pokok berupa beras, minyak goreng,Telur, mie instan dan makanan siap saji berupa Rendangmu, Korentmu dan opor ayam bantuan dari lazisMu Jawa timur. 

Bantua  yang diberikan Berjumlah 90 paket untuk 90 KK terdampak kata ketau DPD PP Muhammadiyah kabupaten Sekadau Muhamdi.

Hadir dalam kegiatan tersebut tim LazisMu Kalbar, Pengurus Pimpinan Daerah Muhammadiyah kabupaten Sekadau diantaranya Samsu Alam, Ngumri dan Muhamdi serta  perwakilan dari BPBD kabupaten Sekadau di wakili Sabirin.

Adapun dari pemerintah desa seraras hadir sekretaris desa serta perangkat desa dan Tim satgas bencana Desa sereras.



Muhamdi pengurus Pimpinan Daerah Muhammadiyah kabupaten Sekadau mengatakan bahwa sebelum di laksanakan penyaluran bantuan terlebih dahulu di lakukan surve lokasi bencana oleh tim dari MDMC dan lazizMu Kalbar pada hari Minggu tanggal 16 Oktober 2022 di dampingi kepala desa dan satgas bencana desa Seraras untuk mengetahui jumlah warga yang terdampak tutup Muhamdi.(tim)

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini