|



Ini Aksi Personil Sat Lantas Polres Kapuas Hulu Saat Lihat Warga Yang Akan Melintasi Jembatan Sungai Kapuas

 


Kapuas Hulu,Kapuasrayatoday.com  - Personil Sat Lantas Polres Kapuas Hulu Bripka Andreas Yuniarto dan Briptu Guntur Pratama  yang sedang melaksanakan pengaturan lalu lintas di Jalan Amin Putussibau, Kamis (15/12/2022).

Saat melaksanakan tugas rutin pengaturan lalu lintas melihat seorang warga yang sedang mengayuh gerobaknya berisi dagangan yang akan melintasi jembatan Sungai Kapuas Putussibau tidak mampu menaiki jembatan dikarena beban terlalu berat dan suasana arus lalu lintas ramai.

Tanpa menunggu lama kedua personil Sat Lantas Polres Kapuas Hulu tersebut langsung membantu Bapak tersebut dengan cara mendorong gerobak yang beban dagangannya tampak berat saat menanjak jembatan Sungai Kapuas Putussibau.

Kapolres Kapuas Hulu AKBP France Yohanes Siregar, S.I.K., melalui Kasat Lantas IPTU Usman Hasibuan, S.H, sangat menghargai dan mengapresiasi apa yang dilakukan anggotanya saat membantu seorang warga yang akan melintasi jembatan Sungai Kapuas Putussibau.

"Apa yang sudah dilakukan oleh anggotanya tersebut merupakan salah satu bentuk tugas personil Polri untuk memberikan pelayanan dan pertolongan kepada warga masyarakat yang membutuhkan," kata  IPTU Usman Hasibuan, S.H.

Satuan Lalu Lintas Polres Kapuas Hulu melayani dengan “ PASTI “

Profesional, Amanah, Senyum, Transparan, Inovatif.(hms)


Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini