|

Gedung Cristian Center Sekadau Siap Difungsikan

 


Sekadau,Kapuasrayatoday.com -

Bupati Sekadau Aron SH meresmikan gedung Cristian Center di jalan Merdeka Timur Km 12 di dusun Bokak desa Bokak Sebumbun kecamatan Sekadau Hilir Senin ,(9/9) 2024.

Bupati Sekadau Aron SH dalam arahannya mengatakan, atas nama pribadi dan pemkab Sekadau Aron mengucapkan selamat atas peresmian gedung Cristian Center.

Pembangunan Cristian center adalah untuk menjawab kerinduan umat Kristen yang sudah lama ingin memilik gedung yang representatif. Sehingga pada masa jabatan kami, kami merespon keinginan mereka (Bamagnas)

Gedung ini dibangun mengunakan  dana APBD kabupaten Sekadau dan Pemprov kabar kata Aron. Di sekadau kata Aron sudah ada beberapa gedung yang representatif seperti Gedung Ketaketik, aula ITKK, dan Gedung Cristian Center ini ucap Aron. Aron berharap setelah di bangun gedurng ini supaya di rawat dengan baik.

Dimasa kepemimpinan kami lanjut Aron, kami meluncurkan program IP3K yaitu Infrastruktur Pertanian, Perkebunan, Perikanan dan Kesehatan untuk kesejahteraan maayarakat (IP3K)

Jalan Seberang Kapuas, jalan tiga Belitang sudah jauh lebih baik, dan jalan Rawak,Nanga Taman dan Nanga Mahap juga sudah jauh lebih baik. Untuk dana Impres dari Persuden Jokiwi, kita fokus ke Meragun. Kenala kemeragun ? Ya Karena ada sumber air bersih. jalan seberang kapuas kita bangun jarena ada petani sayur.  Bidang perkebunan selama menjabat kami telah membagikan 171.000 bibit sawit. Mengapa sawit karena program Pempus B50 yang bahan bakunya sawit. Bidang pertanian, kita juga sudah membagikan benih padi. Bidang perikanan kita juga telah membagikan bibit ikan. Karena harapan kita kedepan ikan yang di jual di pasar Sekadau itu adalah hasil petani kita pungkas Aron.

Hadir pada kegiatan tersebut, wakil bupati Sekadau Subandrio SH.MH, Kapolres Sekadau, Kejari Sekadau, Perwakilan dari Dandim 1204 Sanggau,bpara kepala OPD dilingkungan Pemkab Sekadau, ketua Tp.PKK kabupaten Sekadau, Ketua GOW kabupaten Sekadau, para ketua ormas, tokoh Adat, tokoh Agama, tokoh Pemuda dan para undangan lainnya (dar)

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini