|



Panwascam Kapuas dan PPK Kapuas Koordinasi Melakukan Verifikasi Calon Anggota DPD

Foto: Ketua PPK Kapuas Irhan Wahyudi, Ketua PPS Sungai Sengkuang Bahtiar, Ketua KONI Sanggau Ibrahim, Ketua Panwascam Kapuas Iwan Verfak Dukungan Calon DPD

Sanggau.kapuasrayatoday.com-
Ketua Panwaslu Kecamatan (Panwascam) kapuas Iwan mengajak Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) kapuas Irhan Wahyudi dan PPS Kelurahan Sungai Sengkuang Bahtiar untuk sama-sama menjaga kepercayaan publik terhadap jajaran penyelenggara pada Pemilu 2024. Sabtu (18/02/2022)

Hal ini disampaikan usai Verifikasi Calon pendukung DPD Kalbar di rumah Ketua KONI Sanggau Ibrahim, kunjungan rombongan ketua panwaslu Kecamatan Kapuas dan anggota PPK, PPS di kediaman rumah ketua KONI Kabupaten Sanggau, Jalan setompak Kelurahan sungai sengkuang pada malam hari.

“Sebelumnya kami ucapkan kepada ketua PPK yang telah berkoordinasi dengan pihak Panwascam Kapuas,. Terimakasih sudah mau berkomunikasi kepada kami."

Dalam pertemuan ini saya sampaikan peran Panwascam Kapuas dan pentingnya kepercayaan publik terhadap kinerja penyelenggara, khususnya di kecamatan Kapuas. Tutur Iwan ketua panwaslu kecamatan kapuas 

Menurutnya, pada penyelenggaraan Pemilu 2024, PPK dan Panwaslu punya beban yang sama dalam menjaga kepercayaan publik. Masing-masing mempunyai peranan dalam melaksanakan tugasnya.

“Pemilu itu produk demokrasi rakyat yang diamanatkan melalui undang-undang. Artinya apapun hasilnya nanti yang terpenting adalah legitimasi rakyat terhadap hasil itu. Jangan sampai kerja-kerja kepemiluan kita (PPK dan Panwas) malah justru menjadi bagian dari masalah yang membuat legitimasi hasil Pemilu menurun,” ungkapnya.

Sementara itu, Kordiv Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian sengketa Panwaslu Kecamatan Kapuas Siswanto Syahputra mengatakan, sepanjang waktu mungkin baru sekali bisa berkumpul, kordinasi 5 anggota PPK dan 3 anggota Panwas di Sekretariat Panwas.

“Awal yang baik mas, mudah-mudahan ke depan bisa terus bekerja berdampingan dalam hal teknis penyelenggaraan dan hal pengawasan,” kata cecep sapaan akrabnya 

“Sehingga kita (PPK dan Panwas) wajib memahami pekerjaan dengan baik. Intinya tidak ada permasalahan yang sulit untuk menuju sukses pemilu 2024 kalau kita selalu melakukan komunikasi kerja dan koordinasi sesama penyelenggara dan stakeholder di wilayah kerja kita,” tutupnya. (Agung)
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini