Sekadau,Kapuasrayatoday.com , Puskesmas Nanga Mahap mengadakan pelatihan Pengolahan Pangan Bergizi Seimbang dan Aman, yang dilaksanakan di gedung pertemuan umum Desa Tembesuk, Kecamatan Nanga Mahap kabupaten Sekadau,Jumat (12/7) 2024.
Program yang diselenggarakan oleh Kementerian Kesehatan RI ini bertujuan untuk memberdayakan para kader posyandu dalam memahami pentingnya pangan bergizi dan seimbang guna menurunkan angka stunting di kabupaten Sekadau.
Kepala Puskesmas Nanga Mahap, Arifuddin Anshory, secara langsung menyampaikan materi pelatihan kepada para kader posyandu.
Dia juga melakukan praktik pengolahan bahan pangan yang bergizi dan seimbang, serta memberikan makanan tambahan kepada anak-anak yang terkategori stunting.
Kehadiran Kapolsek Nanga Mahap, IPDA Eric Ibrahim Pattimura, menunjukkan dukungan yang kuat terhadap pelatihan ini. Dia menyampaikan pentingnya kolaborasi dan sinergitas antara kepolisian dan Pemeintah melalui Puskesmas serta masyarakat dalam upaya penurunan angka stunting.
“Kami dari Polsek Nanga Mahap sangat mendukung program ini karena ini tidak hanya tentang kesehatan, tetapi juga tentang masa depan generasi muda kita,” ujar IPDA Eric.
Menurutnya, kegiatan ini sejalan dengan program Polri Presisi Peduli Stunting, yang bertujuan untuk membantu pemerintah menurunkan angka stunting.
“Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan dapat menekan angka stunting, khususnya di wilayah Nanga Mahap, serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya gizi seimbang dalam masyarakat,” harapnya.(tim/dar/*)