|



Andi Musa Tinjau Lokasi MTQ Ke XXVIII Tingkat Provinsi Kalbar 2020 Di Sekadau Sudah Siap Digelar

Sekadau,Kapuasrayatoday.com -
Pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Kalbar ke XXVIII yang akan di helat pada 13-19 April 2020 di kabupaten Sekadau  secara tekhnis sudah siap, tingal finishing. Hal itu dikatakan ketua tim asistensi  MTQ tingkat Provinsi Kalbar  Brigjen Andi Musa ketika menjau lokasi utama kegiatan di jalan merdeka selatan km 4 komplek kantor camat Sekadau Hilir pada Rabu (4/3) 2020.

Kedatangan Andi Musa kelokasi didamping oleh wakil bupati Sekadau Aloysius, Sekda Zakaria Umar, dan sejumlah pimpinan OPD dilingkungan Pemkab Sekadau.

Dia mengatakan peninjauan kali ini merupakan tindak lanjut dari peninjauan kita sebelumnya,dimana kita melihat sudah ada kemajuan dari hasil peninjauan kita sebelumnya ucap Andi Musa.

Ditambahkannya, pelaksanaan MTQ kali ini merupakan pelaksanaan MTQ pertama yang mengunakan sistem IT. Sehinga untuk memastikan kesiapan jaringan internet,kita membawa tim tekhis dari telkom Pontianak dan kita juga minta dukungan penuh dari PT.PLN Kalbar ujar Andi Musa lagi.

Ditempat yang sama,wakil bupati Sekadau Aloysius mengatakan, untuk pelaksanaan MTQ ini, kita akan melakukan apa saja demi terlaksananya kegiatan MTQ ke 28 dikabupaten Sekadau, kita targetkan H-10 semua persiapan dilokasi selesai tingal kita persiapkan sound sistem kita lakukan sampai hari pembukaan kata Aloysius mengakhiri.

Penulis.    Sudarno
Editor.       Tim Redaksi
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini