|



Tebar Kebaikan Bulan Ramadhan, PKK Melawi Bagi Ratusan paket Sembako

PKK Melawi Bagikan Ratusan Paket Sembako. (foto: Suarakalbar.co.id)
Melawi, Kapuasrayatoday.com - Dibulan suci Ramadhan ini, Tim Penggerak PKK Kabupaten Melawi kembali menebar kebaikan ditengah masyarakat.

Kali ini ratusan paket sembako diberikan kepada para petugas kebersihan dan para kaum duafa, Senin (27/4/2020).

Penyerahan bantuan dipusatkan diaula Pendopo Bupati Melawi dan disaksikan langsung oleh Ketua Tim Penggerak PKK Melawi Hj Nurbetty Eka Mulyastri.

"Kegiatan sosial hari ini sebagai bentuk kepedulian dan kasih sayang kami kepada saudara kita, khususnya yang terdampak Covid 19," ungkap Ketua PKK Melawi, Hj Nurbetty Eka Mulyastri kepada Suara Kalbar.co.id usai acara berlangsung.

Dikatakannya bantuan sembako  ini diberikan untuk 121 petugas kebersihan serta para kaum duafa di 11 kecamatan.

"Bantuan ini juga ada berasal dari PKk Provinsi Kalbar sebanyak 100 paket, ditambah paket sembako pkk Melawi ada 221 paket," tambahnya.

Nurbetty berharap dengan adanya bantuan tersebut bisa sedikit membantu meringankan beban masyarakat kita yang membutuhkan, terlebih pada suasana bulan suci Ramadhan saat ini.

"Harapan kita, semangat gotong royong untuk membantu masyarakat terdampak pandemi virus Corona terus digelorakan. Mari kita berempati bersama, dengan menyisihkan rejeki kita bagi yang sedang dilanda kesulitan, " ajaknya.

Sumber: Suarakalbar.co.id

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini