|



Hasil PCR, 5 Warga Sekadau Dinyatakan Negatif Covid-19

Sekadau,Kapuasrayatody.com - 
Pada Jumat (31/7) 2020 Pukul 08.00 Dinas Kesehatan Pengendalian
Penduduk dan Keluarga Berencana kabupaten Sekadau menenerima laporan hasil pemeriksaan
Swab melalui Pemeriksaan Polymerase Chain Reaction (RT PCR) Metode
Real Time yang dilaksanakan oleh Laboratorium Rumah Sakit Universitas
Tanjungpura Pontianak.

Dari hasil pemeriksaan tersebut, 5 warga kabupaten Sekadau hasilnya Negatip yaitu:

1. Ny.D,Perempuan, Umur 38 Tahun Warga asal Desa Sungai
Ringin Kecamatan Sekadau Hilir merupakan Tenaga Kesehatan
RSUD Sekadau .

2. Tn.A, Laki-Laki, Umur 45 Tahun Warga Menawai Tekam
Kecamatan Belitang Hilir .

3. Ny. M, Perempuan, Umur 34 Tahun Umur 38 Tahun Warga asal
Desa Sungai Ringin Kecamatan Sekadau Hilir merupakan
Tenaga Kesehatan Pada RSUD Sekadau

4. Tn. Y, Laki-laki, Umur 21 Tahun Warga Desa Tinting Boyok
Kecamatan Sekadau Hulu .

5. Tn. I, Laki-laki , Umur 27 Tahun Warga Desa Empajak Kecamatan
Belitang Hilir .

Kelima orang yang Negatif Covid 19 ini setelah sampel swabnya diambil pada Tanggal 23 Juli 2020 Setelah diketahui pemeriksaan
hasil Skerening melalui Repid Test nya Reaktif.

Dengan hasil Swab Pemeriksaan Polymerase Chain Reaction Metode
Real Time (RT PCR) yang dilaksanakan oleh Laboratorium RS Universitas
Tangjungpura Pontianak maka hari ini Kabupaten sekadau mendapatkan
hasilnya negatif.



Dengan melihat hasil tersebut, maka Tim Gugus Tugas terus menghimbau

1. Bila keluar Rumah wajib mempergunakan masker.

2. Cuci Tanggan pakai sabun diair mengalir sesering mungkin

3. Hindari Keramaian dan jaga Jarak (Sosial distancing dan Phisik
Distancing) dengan orang lain minimal 1,5 meter

4. Hindari memengang area mata , area hidung dan area mulut

5. Langsung Mandi dan keramas setelah kita dari luar rumah atau
setelah pulang bekerja.

6. Tingkatkan Pola Hidup Bersih dan Sehat: Makan makanan yang
bergizi perbanyak kosumsi buah dan sayur

Dengan Demikian Data hari ini Sampai Pukul 11.00 keadaan Covid 19 di
Kabupaten Sekadau
Kontak Erat = 126
Suspek = 2
Hasil Laboratorium RL.PCR :  Terkomfirmasi 0, Negatif 33
menunggu hasil Pemeriksaan Laboratorium PCR = 2
Sembuh = 10.

Sumber.       Gugus tugas Covid-19 Sekadau
Editor.          Sudarno
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini