|



SMPN 1 Pontianak Siap Laksanakan Pembelajaran Tatap Muka

Walikota Pontianak Edi Rusdi Kamtono bersama Kepsek SMP1 Pontianak Yuyun Yuniarti. (foto: Suara Kalbar)
Kapuasrayatoday.com - Dalam waktu dekat ini Walikota Pontianak akan memberlakukan simulasi pembelajaran tatap muka untuk Sekolah Menengah Pertama (SMP). Untuk itu, pihak SMPN 1 Pontianak mengaku siap apabila akan diberlakukannya sekolah tatap muka.

Kepala SMPN 1 Pontianak, Yuyun Yuniarti mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan beberapa sarana dan prasarana guna menghadapi pembelajaran tatap muka.

"Berdasarkan surat edaran dari Menteri sekolah menyiapkan diantaranya tempat cuci tangan,wajib menggunakan masker kemudian kita mengatur kelas," ujarnya Minggu (2/8/2020) kemarin.

Dia menjelaskan, untuk pengaturan jumlah siswa didalam satu kelas dibagi menjadi dua yakni didalam satu ruang kelas terdapat 16 murid.
"Kita bagi menjadi dua sesi ya. Yang pertama 16 siswa nanti setelah jam 12 masuk sesi yang kedua," tuturnya.

Yuyun menambahkan,hal yang perlu diaturnya yakni pembagian jadwal mengajar guru agar lebih efektif tidak berpindah-pindah dari satu ruang ke ruangan lainnya.

"Pembagian jam belajar guru karena kita harus atur sedemikian mungkin supaya guru tidak banyak berpindah tempat sehingga mobilitas daripada siswa dan guru pun bisa terpantau," bebernya.

Dia mengungkapkan, guru-guru dan tenaga kerja di SMPN 1 Pontianak sudah melakukan Swab dan muridnya juga dilakukan Rapid Test.

"Guru juga sudah di Swab, murid juga sudah melaksanakan Rapid Test . Jadi kalaupun sudah ada izin dari pak Walikota bahwa SMPN 1 siap melaksanakan tatap muka kita coba melaksanakan simulasi seperti yang disampaikan bapak Walikota," jelasnya.

Walikota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menuturkan menurut pantauannya, ada beberapa hal yang harus dibenahi pihak sekolah. Terutama peringatan-peringatan agar menjadi kemudahan dalam melaksanakannya nanti.

"Kita lihat masih ada beberapa yang harus diperbaiki terutama pengumuman dan batasan serta tanda supaya murid dan guru bisa mengetahui. Murid semuanya sudah di Rapid dan Guru sudah Swab terus kita pastikan benar-benar sehat," tuturnya.

Untuk sementara ini, simulasi pembelajaran tatap muka hanya diberlakukan untuk SMPN 1 Pontianak.

"Untuk sementara SMPN 1 dulu. Kalau SMPN 1 sudah berjalan kita simulasi dan evaluasi lagi. Ini secara bertahap,mungkin beberapa sekolah lain karena kita harus memulai baik menggunakan daring maupun ada beberapa yang tatap muka. insyaallah ini siap Senin Minggu depan kita sudah lakukan simulasi," ungkapnya. (Suara Kalbar)

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini