|



Sebanyak 102 Personil Polres Sanggau Kenaikan Pangkat

 

Foto: Upacara Kenaikan Pangkat 102 Personil Anggota Polres Sanggau dipimpin Langsung Kapolres Sanggau AKBP Raymond M.Masengi

Sanggau.Kapuasrayatoday.com- Upacara Kenaikan pangkat Sebanyak 102 personil anggota Polres Sanggau, Saat mengikuti upacara kenaikan pangkat dilakukan sesuai protokol kesehatan di halaman Polres Sanggau jumat (1/1/2021).

"Kenaikan pangkat priode 1 januari 2021 dipimpin Kapolres Sanggau AKBP Raymond M. Masengi, S. IK, MH."

Dalam kata Sambutannya, Kapolres Sanggau mengatakan upacara Korp Raport Kenaikan Pangkat ini dilaksanakan dengan sederhana namun tidak mengurangi makna, mengingat masih dalam pelaksanaan Operasi Kepolisian Lilin Kapuas 2020 dalam rangka Pengamanan Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2021, serta mempedomani Protokol Kesehatan Pandemi Covid-19.

 

Dikatakannya Kenaikan pangkat ini merupakan sebuah bentuk penghormatan dan penghargaan serta peningkatan kesejahteraan yang diberikan Negara kepada personil Polri maupun PNS Polri yang mampu menunjukkan prestasi dan dedikasinya ,sesuai dengan tugas dan tanggung jawab yang diemban sebagaimana diatur dalam Peraturan Kapolri No. 03 Tahun 2016,tentang administrasi kepangkatan anggota Polri, dengan melalui proses usulan kenaikan pangkat. 


Oleh karena itu, kenaikan pangkat membawa konsekuensi yang harus dipenuhi, dilaksanakan dan dipertanggung jawabkan, diantaranya peningkatan kualitas sumber daya manusia, mencakup pengetahuan serta kearifan bersikap dan bertindak dalam pelaksanaan tugas maupun kehidupan sehari-hari,” ucap Kapolres Sanggau.

102 personil Polres Sanggau yang naik pangkat periode Januari 2021 itu diantaranya dari AKP ke Kompol 2 orang atas nama,  Novrial Alberti Kombo, S. IK, M. AP dan Suparwoto, S. IP, kedua anggota tersebut kini telah menyandang pangkat Kompol.


Dari Iptu ke AKP 6 personil, dari Ipda ke Iptu 9 personil, Aipda ke Aiptu 7 personil, Bripka ke Aipda 22 personil, Brigadir ke Bripka 26 personil, Briptu ke Brigadir 1 personil dan dari Bripda ke Briptu 29 personil.


Kapolres Sanggau Menggunakan,Kenaikan pangkat bagi personil Polri di Polres Sanggau ini telah melalui tahapan sebagaimana ketentuan yang berlaku baik melalui penilaian sistem Manajemen Kinerja, Kode Etik serta penilaian atasan terhadap sikap dan perilaku sehari-hari serta prestasi kerja yang ditunjukan personil yang diusulkan kenaikan pangkat melalui hasil wanjak secara berjenjang,” ucapnya.


Sehingga, Kenaikan pangkat ini  merupakan suatu penghargaan yang wajib diperoleh atas kerja keras,dan loyalitas serta dedikasi yang kalian lakukan dalam melaksanakan tugas.

Tanpa kerja keras mustahil akan diperoleh,bahkan kebahagian kenaikan pangkat ini tentunya dirasakan juga oleh keluarga yang setia mendampingi.

Dalam kesempatan ini, saya mengucapkan terima kasih kepada anggota yang telah melaksanakan tugas-tugas dengan baik,sehingga  pelaksanaan Pilkades, dan Perayaan Natal serta menyambut tahun baru 2021 dikabupaten sanggau semuanya berjalan lancar aman dan terkendali. 

Diakhir sambutannya,Raymond M.Masengi mengucapkan selamat kepada seluruh saudara-saudara yang memperoleh kenaikan pangkat pada periode 1 januari 2021, sampaikan salam saya kepada keluarga atau Bhayangkarinya,” dan juga selamat tahun baru.(Cep)


Sumber: Humas Polres Sanggau

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini