|



Kelompok Tani Bina Usaha Tanam Jagung Perdana Bersama Bupati Sekadau dan Dandim 1204/Sgu-Skd

 


Sekadau,Kapuasrayatoday.com - 

Kelompok Tani Bina Usaha desa Mungguk kecamatan Sekadau hilir pada Kamis (22/7) 2021 melakukan penanaman perdana jagung hibrida.

Ketua kelompok Tani Bina Usaha Abdulahir dalam sambutannya meminta kepada bupati Sekadau untuk membantu petani berupa bibit,pupuk dan atau alat pertanian yang dapat meningkatkan produksi hasil pertanian harapnya.

Kades desa Mungguk  Abang Irwandi dalam paparannya menyampaikan bahwa didesa Mungguk masih ada  sekitar 850 ha lahan kosong yang memiliki potensi untuk dijadikan lahan pertanian.

Di desa Mungguk kata Kades, terdapat  11 kelompok tani, termasuk kelompok tani Bina Usaha dan 1 gapoktan.

Dari semua kelompok yang ada lanjut kades, ada beberala kendala seperti tidak memiliki lahan yang luas, kurangnya permodalan.sehinga lahan - lahan cukup luas masih dikelola secara pribadi yang memiliki modal ungkap kades.

Kades juga berharap kedepan dapat di kelola secara proporsional.Indek Desa Membangun (IDM) sedang kita galakan harapannya, apa yang diharapkan oleh kelompok tani bisa di bantu harap kades lagi.

Ditempat yang sama Kadis DKP3 kabupaten Sekadau Drs.Sande mengatakan mendukung sepenuhnya. program IP3K ya g dicanangkan oleh bupati dan wakil bupati untuk menuju Sekadau yang maju, mandiri dan bermatabat.



Kelompok ini kata Sande, selain menanam jagung, Dikelompok ini  sudah terintrgrasi dengan ternak sapi dan ayam sehingga hasil panen dikelompok ini masih untuk kebutuhan sendiri kata Sande.

Kedepan kita akan memiliki Workshop Alsintan jadi bagi kelompok yang ingin mengarap lahan mengunakan Handtracktor bisa memakai di Workshop kita.

Tujuannya adalah untuk meningkatkan produksi pertanian. Di sekadau kata Sande, ada sembilan peternak besar sehinga kebutuhan akan jangung semakin besar.

General Manager PT .Bumi Hijau Daun (PT.BHD) Hendrik Kiswanto menuturkan bahwa pihaknya tidak hanya menjual pupuk dan lainnya, tetapi juga akan melakukan pendampingan sampai pada paska panen kata Hendrik.

Bupati Sekadau Aron SH dalam arahannya mengatakan bahwa bidang pertanian memang selaras dengan program yang kami canangkan yaitu IP3K. Jangan berpikir kalau sudah ditanam hasilnya susah di jual.

Kita berharap supaya dikelola secara maksimal. Sebab sektor pertanian adalah satu - satunya sektor yang bertahan dimasa pandemi Covid-19.

Jadi jangan malu jadi petani tetap semangat dan kami selalu memberikan suport. Petani sambung Aron harus berorientasi bisnis supaya kita bisa lebih maju.


Kegiatan tersebut di hadiri olek bupati Sekadau Aron SH. Dandim 1204 Sanggau - Sekadau Letkol lnf. Affiansyah, S.P, Kadis DKP3 Drs.Sande, dan sejumlah pimpinan SKPD dilingkungan Pemkab Sekadau, kepala desa Mungguk Abang Irwandi dan sejumlah PPL se - kecamatan Sekadau Hilir serta para anggota kelompok tani Bina Usaha.


Penulis.      Sudarno

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini