-->
    |

Buka Kegiataan MTAMT, Ini Pesan Sekda Sekadau Muhammad Isa


 Sekadau,Kapuasrayatoday.com - 

Sekretaris Daerah kabupaten Sekadau 

Ir.Mohammad Isa M.Si membuka kegiatan Majelis Taklim Albarjanzi Maulid Tradisional (MTAMT) yang berlangsung di Mesjid As-Shoddiqin desa Sugai Ayak 1 kecamatan Belitang Hilir pada Selasa (19/10) 202,. 1443 Hijriah.

Pembukaan maulid tradisional dilakukan oleh Sekda Muhammad Isa mewakili Bupati Sekadau Aron SH dengan ditandai pemukulan gendang sebanyak lima kali.

Kegiatan juga dihadiri oleh sejumlah pimpinan OPD, Anggota DPRD Provinsi Kalbar dapil 6 Sanggau -Sekadau Muhammad, anggota DPRD Sekadau Yodi Setiawan,Camat Sekadau Hilir H.Syafei Yanto, Camat Belitang Hilir Sukresno Benyamin,Danramil dan Kapolsek Belitang Hilir, kepala desa Sungai Ayak 1 Solihon,Komumitas LAWAS dan Jemaah MTAMT.

Maulid MTAMT mengambil Tema "Maulid Nabi Muhammad Saw Tahun 2021 Saling Bebagi di Masa Pandemi" Tema ini adalah wujud sikap meneladani Nabi Muhammad SAW dan para sahabat yang selalu menghargai welas asih dan membantu menolong siapapun yang membutuhkan. 

Dengan tema tersebut diharapkan kita mengisi Maulid Nabi dengan saling membantu sesama masyarakat bumi lawangkuari.

Dalam sambutannya sekda Muhammad isa mengatakan sangat mendukung kegiatan keagamaan seperti Maulid Tradisional ini. 

Menurutnya kegiatan ini sangat positif dalam rangka saling mengunjungi mengunjungi antar sesama umat beragama contoh ada Yodi anggota DPRD kabupaten Sekadau hadir bersama kita maulid di masjid As-shodiqin ini kata Muhammad Isa.

Yang jelas Pemerintah Daerah sangat mendukung kegiatan MTAM ini, tambah Muhammad Isa.

Dalam melaksanakan Maulid MTAMT Muhammad Isa berpewan agar tetap mematuhi protokol kesehatan agar kita terhindar dari virus Covid-19.

Muhammad Anggota DPRD Kalbar mengatakan kegiatan Maulid Tradisional merupakan kegiatan yang penting untuk dilestarikan, untuk itu dukungan penuh semua pihak termasuk Pemerintah Daerah sangat diharapkannya kata Muhammad.

Selama mengikuti kegiatan untuk jamaah MTAMT harus ikuti aturan Protokol kesehatan yang diterapkan pemerintah pesannya.

Penulis  Tim liputan
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini